Breaking News
Loading...

Info Post
Usia kambing dapat diketahui dari pertumbuhan gigi serinya. Gigi seri kambing hanya terdapat pada rahang bawah sebanyak 8 buah (4 pasang). Gigi seri ini sudah keluar lengkap sejak dilahirkan. Gigi seri yang sejak lahir belum berganti dinamakan gigi seri susu, sedangkan gigi seri yang telah tanggal akan tumbuh lagi. Gigi seri baru dinamakan gigi seri tetap.

TABEL 4. PERGANTIAN GIGI SERI KAMBING
Umur
Gigi Seri yang Berganti
1.            Umur kurang dari 1 tahun
2.            Umur 1 – 1,5 tahun
3.            Umur 1,5 – 2 tahun
4.            Umur 2,5 – 3 tahun
5.            Umur 3 – 4 tahun

6.            Lebih dari 4 tahun
Gigi seri belum ada yang diganti
Gigi seri dalam (11) berganti
Gigi seri tengah dalam (12) berganti
Gigi seri tengah luar (13) berganti
Gigi seri luar (14) berganti atau semua (8) gigi seri  telah berganti
Penentuan umur berdasarkan perubahan-perubahan gigi geliginya.

Pergantian dan pertumbuhan gigi seri kambing sangat teratur waktunya. Gigi seri menggantikan gigi seri susu dengan bentuk yang  lebih besar, kuat dan warnanya lebih kekuningan. Berdasarkan pergantian dan pertumbuhan gigi seri, umur kambing bisa ditentukan.

Penentuan umur kambing kurang dari 1 tahun dengan memeriksa pertumbuhan gigi gerahamnya. Anak kambing yang baru lahir, terdapat 2 – 8 buah gigi seri, pada umur 3 – 8 bulan gigi geraham nomor 4 tumbuh, dan umur 9 bulan gigi geraham nomor 5 tumbuh.